Kamis, 09 Juni 2016

Alasan Kenapa Hisense Kingkong II Menjadi Sangat Pas Untuk Seorang Ibu




Assalamu'alaikum

Siapa yang punya smartphone?
Siapa yang anaknya suka main smartphone?
Siapa yang anaknya suka jatuhin smartphone?
Lalu, siapa yang anaknya pernah masukkin smartphone ke dalam bak mandi?

Dari pertanyaan diatas, siapa yang jawab 'ya' nya paling banyak? *tunjuk tangan* Dan, jawabannya saya 'sabar ya, bu. Namanya juga anak-anak' :) Smartphone yang kita miliki saat ini, sekarang tidak mutlak punya kita sendiri. Melainkan ada penyusup kecil yang tiba-tiba jadi penguasa dan menyabotase. Marah? Kadang-kadang ya. Kalau sudah terlalu lama bermain dengan smartphone, biasanya saya akan ambil dan pura-pura tidak mendengar tangisannya -__-

Selama ini saya memang terpaksa harus berbagi kesenangan  ketika berinteraksi dengan smartphone. Ya , karena ada si kecil ini. Kadang-kadang mereka izin untuk menggunakan smartphone, walau banyakan tidak izinnya. Yang kadang membuat kesal adalah ketika mereka berebut dan tiba-tiba ponsel saya terjatuh. Refleks saya langsung marah dan mengambil ponsel dari tangan mereka.

Ponsel yang terlalu sering jatuh, bisa menyebabkan ponsel jadi tidak 'fit'. Kalau ponsel tidak sehat, rasanya mau melakukan aktifitas seperti ada yang kurang. Makanya, seorang ibu terlebih bagi seorang ibu yang juga berprofesi sebagai blogger, smartphone menjadi satu benda yang sangat wajib dimiliki. Dan, memiliki smartphone yang tangguh itu tentu sebuah impian.


Hisense Launching Varian Terbaru



Pada tanggal 2 Juni 2016 lalu, saya mendapat kesempatan untuk menghadiri press conference launching smartphone terbaru dari Hisense. Bertempat di Jakarta Convention Centre yang juga bertepatan dengan dibukanya event Indonesia Cellular Show (ICS) 2016.

Ada 3 narasumber yang dihadirkan dalam peluncuran varian terbaru Hisense, yaitu Mr. Stanly Wijaya selaku sales director Hisense, Mr. Pierre Beckers dari Lazada, dan Mr. Budi selaku Hisense user yang berbagi pengalamannya dalam menggunakan smartphone dari Hisense.

Ada 4 varian smartphone terbaru dari Hisense yang diluncurkan secara bersamaan yaitu Hisense Kingkong II, Hisense Pureshot Plus 2, Hisense Pureshot Lite, dan Hisense F20. Semua varian tersebut hadir untuk menjawab kebutuhan pasar di segmen yang berbeda namun sama-sama memiliki keistimewaan seperti fleksibel dual 4G dan kompatibilitas untuk simcard dari semua operator di Indonesia.

Varian terbaru dari Hisense ini dipasarkan di Lazada. Mr. Pierre Beckers, mengatakan bahwa Lazada akan memberikan penawaran yang menarik juga jika kita membeli varian terbaru dari Hisense lewat Lazada.

Tentang Hisense

Mr. Stanly membuka press conference dengan menampilkan video dan slide tentang Hisense. Dari sinilah saya tahu kalau Hisense adalah perusahaan elektronik asal Tiongkok. Berdiri sejak tahun 1969 di Qingdao, Tiongkok. Awalnya Hisense dikenal sebagai perusahaan manufaktur radio. Lalu berkembang ke televisi, lemari es, mesin cuci dan perangkat elektronik lain. Di Negara asalnya, Hisense menjadi market leader produk televisi layar datar sejak 2004. Dan prestasi tersebut dipertahankan berturut-turut dalam sepuluh tahun terakhir.

Mr. Stanly
Saat ini, Hisense sudah memiliki 19 fasilitas produksi yang tersebar di seluruh dunia. Mulai dari Tiongok, Eropa, Amerika Utara, Australia, Afrika, hingga Asia Tenggara. Untuk pengembangan produk, Hisense telah memiliki 6 pusat riset dan pengembangan yang tersebar di Amerika Serikat, Kanada, Eropa, dan termasuk di Qingdao, Tiongkok.

Untuk memastikan produk Hisense bisa dinikmati di seluruh dunia, Hisense juga memiliki 40 cabang industri dan pemasaran, baik di dalam maupun di luar Tiongkok. Dan, kini produk elektronik Hisense sudah tersebar di pasar Amerika, Australia, Eropa, dan Asia.

Tahun 2005 adalah awal kiprah Hisense dalam industri ponsel. Sejak itulah Hisense tidak pernah berhenti berinovasi. Mengembangkan produk yang berkualitas dengan harga yang kompetitif supaya kebutuhan para pengguna gadget bisa terpenuhi.

Dan, untuk membuat pasar lebih mengenal Hisense juga sebagai perkembangan pasar, Hisense turut aktif dalam mensponsori event-event International seperti Australia Open, Formula One, dan yang terbaru adalah menjadi official sponsor EURO 2016 di Paris, Prancis.

Setelah sesi perekenalan tentang Hisense, Mr. Stanly melanjutkan dengan memperkenalkan satu persatu varian smartphone terbaru dari Hisense. Dari 4 varian smartphone terbaru dari Hisense, yang paling dijagokan adalah Hisense Kingkong II karena dianggap paling tangguh dari yang lainnya.


Setelah mendengarkan penjelasan yang sangat lengkap dari Mr. Stanly, saya berani menyimpulkan bahwa Hisense Kingkong ini sangat pas untuk para ibu. Kenapa? Ini alasannya.


1. Memori Besar

Memori atau daya simpan dalam sebuah ponsel itu sangat penting. Bagi saya, memori itu jadi pertimbangan tersendiri dalam memilih dan akhirnya membeli ponsel. Makin besar daya simpannya, maka makin banyak juga yang bisa disimpan. Seperti foto, video, dan aplikasi pendukung. 

Bagi saya, dengan memiliki ponsel berdaya simpan besar, maka saya akan terbantu untuk dalam membantu menyimpan file-file penting. Saya senang sekali mengambil gambar anak-anak saya. Memperhatikan tumbuh kembang dan tingkah laku mereka bagi saya sebuah kepuasan tersendiri. 

Hisense Kingkong II punya daya simpan internal yang besar yaitu 16GB. Untuk memori eksternal, sudah disiapkan slot microSD untuk ekspansi hingga maksimal 32GB. Dengan memori yang besar, kita bisa menyimpan file-file penting termasuk foto dan video. Kita juga bisa mengunduh berbagai apalikasi seperti aplikasi chating, foto, ataupun sosial media. 

Buat saya yang memiliki anak, memori yang besar menjadi sangat penting. Mengunduh berbagai games bagi anak-anak kan membutuhkan memori yang tidak kecil. Jadi, dengan memori yang besar, saya bisa mengunduh games edukatif bagi anak-anak. 

2. Kamera Super Jernih

Oke, selain memori yang besar, kamera jadi pertimbangan yang tidak kalah penting juga dalam memilih ponsel. Bagi yang hobi foto-foto, kehadiran kamera yang mumpuni jadi hal patut ada di dalam sebuah ponsel. Nah, saya juga kan paling suka foto-foto. Bukan foto diri sendiri alias selfie, tapi saya banyak mengambil gambar untuk kebutuhan blog. Karena saya belum memiliki kamera berlensa besar,  kehadiran ponsel dengan kamera yang bagus dan hasil foto yang jernih akan sangat membantu saya.



Hisense Kingkong II ini kamera utamanya memiliki resolusi 13 megapiksel dengan aperture f/2.0. Kamernya juga dilengkapi dengan fitur autofokus dan LED flash yang akan sangat membantu dalam mengambil gambar di suasana kurang cahaya. Kalau kamera depan, memiliki resolusi 5 megapiksel. Ini sangat worth it juga bagi yang doyan selfie karena dilengkapi fitur fixed focus agar hasi gambar tidak goyang atau blur.

Kamera dari Hisense Kingkong II ini kalau saya gunakan untuk mengambil gambar anak-anak, tentu hasilnya akan sangat bagus sekali. Anak-anak kan biasayanya sangat sulit diminta untuk diam ketika difoto. Akibatnya, kebanyakan foto mereka itu blur karena banyak bergerak. Dengan kamera Hisense Kingkong II, yang dilengakpi dengan fixed focus itu, hasilnya pasti akan bagus. Saya sendiri sudah membuktikan kalau hasil gambar dari kamera depan Hisense Kingkong ini tidak kalah bagus dari kamera utama. Hasil foto selfie saya terlihat sangat bening.

3. Performa Stylish

Buat ibu muda seperti saya, penampilan sebuah smartphone juga jadi pertimbangan. Maunya yang memilki bodi ramping dan stylish. Jadi, ketika digenggam juga akan nyaman. Walau namanya Kingkong, tapi bodi Hisense Kingkong II ini menurut saya super stylish dan tidak ada mirip-mirpnya dengan kingkong yang besar. Hisense Kingkong stylish karena balutan casing metal yang kokoh.

Saya sendiri sempat merasakan bisa menggenggam Hisense Kingkong di stand Hisense saat ICS kemarin. Walau ukurannya 5 inchi, smartphone ini tetap enak sekali dipegang. Resolusinya HD 1280/720 berteknologi panel AMOLED dengan kerapatan layar sampai 294 piksel per inchi. Buat yang sehari-hari lebih banyak berinteraksi dengan smartphone, memilih smartphone yang nyaman dipegang tentu jadi sebuah keharusan ya.


4. Tahan Banting, Air, dan Debu 

Dari semua keistimewaan smartphone terbaru dari Hisense, ini yang menurut saya paling WOW. Saya sempat terbengong-bengong ketika si mbak penjaga stand memasukkan Hisense Kingkong  ini ke dalam air. Dan, kondisi smartphone tetap menayala. Lalu, di bagian lain ada yang menaburkan ponsel ini dengan pasir, dan kondisinya tetap bening tanpa ada debu yang menempel. Kaget juga ketika ada yang tiba-tiba melempar Hisense Kingkong ini ke lantai, dan ponsel canggih ini tetap baik-baik saja.

Kenapa smartphone ini saya katakan recomended bagi seorang ibu? karena, kita tidak bisa memungkiri bahwa smartphone kita sering sekali 'dibajak' oleh anak-anak. Tahu sendiri anak-anak kalau sudah bermain dengan smartphone, terkadang mereka kurang hati-hati. Sering sekali smartphone saya terjatuh, bahkan pernah terbuka antara casing dan baterainya. Sedih. Dan yang baru saja saya alami adalah layar ponsel yang retak akibat terjatuh. Hisense Kingkong ini tahan banting  karena sudah dilengkapi dengan antigores dari gorilla glass 4. Jadi, dijamin tahan banting.

Anti Debu
Selain tahan banting, keunggulan yang membuat saya tambah amaze sekali, Hisense Kingkong II ini tahan air dan debu. Kenapa bisa tahan air dan debu? karena Hisense Kingkong menggunakan teknologi IP67. Kode ini adalah kode sertifikasi yang menyatakan bahwa Hisense Kingkong bebas debu dan air. Kode 6 adalah untuk kode bahwa samartphone ini bebas debu dan debu sama sekali tidak bisa masuk. Sedangkan kode 7 adalah kode untuk menyatakan bahwa smartphone ini tahan air. Tidak tanggung-tanggung loh, karena Hisense Kingkong ini tahan hingga 1 meter dikedalaman air.

Tahan Air
Bagi seorang ibu yang smartphonenya sering dijadikan alat untuk bermain, Hisense Kingkong jadi pilihan yang sangat tepat. Karena tahan air dan debu, kita bisa berbagi smartphone dengan anak. Jika si kecil tiba-tiba menupahkan air dan mengenai smartphone, Hisense Kingkong  II akan tetap beroperasi dengan baik.

5. Kecepatan

Sebuah smartphone mungkin tidak akan dikatakan 'smart' jika performanya lamban. Hisense Kingkong disematkan dengan chipset Quallcom Snapdragon 415 dengan prosesor octa-core ARM Cortex A53- 36 bit dengan kecepatan 1,4 GHz dan quad-core berkecepatan 1 GHz.

Untuk koneksi, Hisense Kingkong II ini dilengkapi dengan dukungan GSM, CDMA, LTE-FDD  dan LTE-TDD. Jadi, mau pakai GSM atau CDMA, smartphone ini tetap kompatibel ya. Soal baterai, Hisense Kingkong II didukung dengan kapasitas 3100 mAh. Dan untuk sistem operasi menggunakan Android 5.1 Lolipop.

Dengan dapur pacu, baterai, dan sistem operasi yang sangat mumpuni, Hisense Kingkong jadi sangat layak untuk dimiliki. Kecepatan smartphone ini pastinya sangat cocok bagi mereka yang selalu butuh cepat.


--------

Itulah alasan mengapa Hisense Kingkong sangat pas dimiliki oleh para ibu. Selain performanya yang sangat mumpuni, Hisense Kingkong menjadi sangat recomeded karena tahan banting, air, dan debu. Bagi saya, memilih smartphone tidak jauh berbeda dengan memilih pasangan hidup :) harus hati-hati kalau tidak mau menyesal di kemudian hari.


Wasssalamu'alaikum












13 komentar :

  1. Wow, kece ini Smartphone, jadi penasaran, smeoga suatu hari kelak aku punya ya, amin. Berdoa dan pengen ikut lomba hadiah ini hahahha

    BalasHapus
  2. aih, tau gitu kemaren beli hisense, makasih sharenya

    BalasHapus
  3. Sumber dari blog lain, tidak ada slot microSD-nya, jadi yang diandalkan hanya 16GB memori internal. Jadi, sumber blog mana yang harus saya percaya? :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalau hisense kingkong 2 ada slot micro SD nya. Mungkin yang ngga ada slot micro SD hisense tipe lain.

      Hapus
    2. Kalau hisense kingkong 2 ada slot micro SD nya. Mungkin yang ngga ada slot micro SD hisense tipe lain.

      Hapus
    3. Cara pasang slot micro sd nya gimana dn dmna

      Hapus
    4. Hisense kingkong 2 C20 tidak ada slot micro sd card. Saya punya koq, atau kalau kurang yakin cb service centre Hisense. Hanya menyediakan internal 16 GB

      Hapus
  4. dari spesifikasi ada, tapi apa ada yg sudah pernah punya? atau pernah memasukan micro sd ke kingkong 2 ?

    BalasHapus
  5. Barusaja beli nih hape, tapi dibuat bingung pas mau masukin sd card krn gakda tempatnya, dimasukin ditempat sim 2 selain tempatnya gak cocok begitu dipaksakan masuk tetep gak kedetek. Jd heran masa jaman segini ada hp yg gak support sdcard, apalagi internal cuma 16Gb

    BalasHapus
  6. Barusaja beli nih hape, tapi dibuat bingung pas mau masukin sd card krn gakda tempatnya, dimasukin ditempat sim 2 selain tempatnya gak cocok begitu dipaksakan masuk tetep gak kedetek. Jd heran masa jaman segini ada hp yg gak support sdcard, apalagi internal cuma 16Gb

    BalasHapus